Gibran Memukau dan Menjadi Juara dalam Debat

by -142 Views

Minggu, 23 Desember 2023 – 11:06 WIB

Jakarta – Ketua Tim Komunikasi TKN, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, Budisatrio Djiwandono, menilai bahwa calon wakil presiden (cawapres) Gibran, tampil sangat gemilang dalam debat cawapres pertama yang baru saja dilaksanakan, pada Jumat malam, 22 Desember 2023.

Budisatrio menyebut, Gibran layak dinobatkan sebagai pemenang dalam debat tersebut. “Mas Gibran layak disebut sebagai pemenang dalam setiap sesi debat yang dilaksanakan. Malam ini, Mas Gibran berhasil membuktikan diri sangat layak menjadi wakil presiden Republik Indonesia. Beliau juga berhasil membalikkan persepsi sebagian kalangan yang sempat meragukan kompetensi dan cara komunikasinya,” tegas Budisatrio kepada wartawan di JCC Senayan, seusai debat.

Menurut Budisatrio, cawapres nomor urut 2 tersebut berhasil unggul dalam berbagai sisi perdebatan yang berlangsung, mulai dari substansi persoalan sampai dengan cara penyampaian komunikasinya. “Sangat terlihat Mas Gibran sangat menguasai substansi persoalan, dan mampu menyampaikan dengan bahasa yang sederhana dan bisa dimengerti oleh masyarakat. Hal ini menunjukkan beliau adalah sosok muda yang kaya pengalaman,” jelas Budisatrio.

Budisatrio juga menggarisbawahi ketenangan dan kematangan Gibran dalam menjawab pertanyaan dan serangan dari calon wakil presiden lain. “Mas Gibran juga sangat tenang dalam menghadapi pertanyaan, termasuk pertanyaan yang sifatnya tendensius. Beliau menunjukkan pribadi yang cukup matang, namun memang ditunjukkan dengan cara-cara yang khas anak muda. Ini menurut kami juga menjadi nilai plus,” tuturnya.

Tidak hanya membuktikan diri sebagai calon wakil presiden, penampilan Gibran Rakabuming Raka malam ini, menurut Budisatrio, akan bisa menjadi inspirasi bagi anak-anak muda di Indonesia. “Mulai hari ini kita bisa belajar, bahwa anak muda bisa membuktikan diri jika diberi kesempatan. Saya rasa ini adalah hal yang sebelumnya dilihat Pak Prabowo dari sisi Mas Gibran. Dan itu terbukti benar. Anak muda mampu dan sangat layak,” tegasnya.

Penampilan Gibran, lanjut Budisatrio, akan mengingatkan masyarakat pada sosok Presiden Joko Widodo (Jokowi). “Mas Gibran yang selama ini banyak diam dan jarang bicara panjang. Namun pada malam ini kita melihat Mas Gibran yang sangat luwes menyampaikan argumentasinya. Dari sisi gestur dan gerak-geriknya, pilihan diksi yang dipakai, penampilan Mas Gibran malam ini mengingatkan kita pada sosok Presiden Jokowi,” jelasnya.

Budisatrio meyakini, kemenangan penampilan Gibran malam ini akan berdampak positif pada kampanye yang tengah dilakukan. “Kami percaya, kemenangan malam ini akan menambah semangat semua tim kampanye dan para relawan Prabowo-Gibran di lapangan. Mas Gibran sudah membuktikan dirinya, setelah ini semua tim kampanye dan relawan akan membuktikan diri pula dalam menjemput suara dan meraih kemenangan,” katanya.