Selasa, 31 Oktober 2023 – 21:33 WIB
Jakarta – Anggota Dewan Pembina Partai Gerindra, Andre Rosiade mengatakan pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka akan membentuk satgas pengawasan tenaga kerja asing jika memenangkan Pilpres 2024 mendatang.
Dia secara terang-terangan juga menegaskan bahwa kubu Prabowo-Gibran tak anti dengan tenaga kerja asing. Meskipun, tenaga kerja asing kerap ditolak masyarakat Indonesia.
“(Prabowo-Gibran) tidak anti (tenaga kerja asing). Nanti ada Satgas Pengawasan Tenaga Kerja Asing itu akan dilakukan Pak Prabowo,” kata Andre seperti dikutip dari tayangan Catatan Demokrasi di tvOne, Selasa, 31 Oktober 2023.
Andre memahami banyak masyarakat yang kerap menolak kehadiran tenaga kerja asing di Indonesia. Maka dari itu menurutnya penting diwujudkan satgas pengawasan tersebut.
Selain mengawasi para tenaga kerja asing, Prabowo dan Gibran juga akan fokus untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) di Indonesia. Dengan begitu, maka ke depan prioritas tenaga kerja di Tanah Air tak lagi diisi pekerja luar negeri melainkan oleh masyarakat asli Indonesia.
Hal itu tentu sejalan dengan program Prabowo-Gibran yang ingin memastikan lapangan pekerjaan untuk masyarakat Indonesia terbuka dengan lebar.
“Kita ingin memastikan bagaimana kita tidak anti tenaga kerja asing, tapi bagaimana Prabowo juga memastikan bahwa prioritas tenaga kerja yang ada di Indonesia itu adalah tenaga kerja dalam negeri untuk itu tentu kita akan meningkatkan kualitas (SDM),” jelasnya.
Artikel selengkapnya bisa dibaca di tautan berikut: [Prabowo Sambangi Rumah Erick Thohir, Ini Dampak Positif Bagi Keduanya](https://www.viva.co.id/berita/politik/1652882-prabowo-nbsp-sambangi-rumah-erick-thohir-ini-dampak-positif-bagi-keduanya)