Alasan Demokrat Ajak Khofifah Bergabung dalam Tim Pemenangan Prabowo-Gibran diungkap oleh Emil Dardak

by -211 Views

Surabaya – Ketua DPD Demokrat Jawa Timur Emil Elestianto Dardak berharap Khofifah Indar Parawansa bergabung dengan tim pemenangan pasangan capres-cawapres Prabowo Subianto – Gibran Rakabuming Raka (Prabowo-Gibran). Alasannya, figur Khofifah bisa mendongkrak suara terutama dari kalangan NU.

Hal itu disampaikan Emil setelah dimintai pendapat soal keinginan DPP Demokrat untuk mengajak Khofifah bergabung dengan tim pemenangan Prabowo-Gibran. Seperti diketahui, Demokrat adalah salah satu partai yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM), koalisi pengusung Prabowo-Gibran.

Menurut Emil, ketokohan Khofifah tak diragukan lagi. Gubernur Jawa Timur itu adalah Ketua Umum Muslimat NU. Basisnya adalah suara nahdliyin. “Sangat wajar mempertimbangkan aspirasi seperti itu, mempertimbangkan ketokohan beliau,” kata Emil dikutip VIVA Selasa, 31 Oktober 2023.

Di Jatim, Emil memastikan bahwa Demokrat akan berjuang keras untuk mendulang suara bagi Prabowo-Gibran. Demokrat Jatim juga berupaya keras meraih target perolehan kursi. Seluruh kader Demokrat di Jatim diminta solid dan menerapkan formula yang telah dirancang.

“Di semua titik, di mana pun, formulanya itu sama. Di mana kita harus memberikan rasa yakin kepada konsituen kita. Jadi kita tidak bisa hanya menjual pepesan kosong, itu tidak boleh. Jadi, semua caleg kalau turun harus paham betul fungsi legislatif bagaimana,” ujar suami dari Arumi Bachsin itu.

Khofifah sendiri dalam berbagai kesempatan masih belum berkomentar banyak ketika ditanya kepada capres-cawapres yang mana dukungan akan ia berikan. Ia mengaku masih fokus melaksanakan tugasnya sebagai Gubernur Jatim yang masa jabatannya akan berakhir pada Desember ini.

Selain pihak Prabowo-Gibran, tim dari pasangan capres-cawapres Ganjar-Mahfud dan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN) juga berharap bisa menggaet Khofifah menjadi tim pemenangan mereka. Khofifah memang jadi magnet karena sebagai Ketua Umum Muslimat NU memiliki basis massa yang riil dan solid.